![]() |
Template Blog Responsive |
Mengapa Harus Menggunakan Template Responsive.
Penggunaan template responsive didasari dengan penggunaan gadget smartphone yang bermacam-macam ukurannya, dimulai dari yang berukuran 3 Inchi hingga yang berukuran 6 Inchi, ditambah lagi dengan adanya Tablet yang berukuran 7 Inchi hingga ada pula Tablet yang berukuran 10 Inchi, Netbook maupun Laptop pun mempunyai beberapa jenis ukuran mulai 10 Inchi hingga 15 Inchi. Namun dalam hal ini bukanlah ukuran layar gadget yang dimiliki melainkan resolusi dari layar tersebut. Resolusi layar mulai dari 320 x 480 pixel hingga 1920 x 900 pixel menyesuaikan dengan gadget apa yang digunakan untuk merselancar internet.
Bagaimana Untuk Melihat Tampilan Template Responsive.
Untuk melihat tampilan template blog responsive sangatlah mudah, karena dengan menggunakan web browser mozzila firefox kali ini sudah memberikan sarana tersebut. Cara mengeceknya sebagai berikut :
- Buka Browser mozzila update terbaru pada komputer anda.
- Buka website yang akan anda buka, misalnya saya menggunakan website garapan jasablog.info terbaru yakni www.franchisembledosdimsum.com
- Setelah terbuka anda menemukan tampilan versi Web dengan resolusi normal komuter anda. lihat pada ilustrasi gambar berikut.
- Kemudian untuk menentukan website tersebut Responsive atau tidak silahkan anda tekan pada keyboard tombol ( Ctrl+Shift+M ).
- Maka pada browser mozila firefox anda akan menampilkan tampilan versi mobile seperti pada gambar berikut.Anda dapat mengubah ukuran sesuai dengan resolusi yang tersedia ataupun bisa anda tarik pada sudut kanan bawah.
- Kemudian apabilan anda ingin mengembalikan ke tampilan semula anda tinggal klik icon [x] pada pojok kiri atas.
0 Comments